Studi Tiru Perpustakaan Kabupaten Tangerang
Selasa (14/05/2024), Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Klaten menerima kunjungan dari Dinas Perpustakaan dan Arsip Kabupaten Tangerang terkait dalam pengelolaan perpustakaan. Langkah ini diambil sebagai upaya untuk meningkatkan akses pendidikan dan minat baca masyarakat.
Kabupaten Klaten dikenal dengan menjadi Percontohan Nasional Pusat Informasi Sahabat Anak(PISA. Maka dari itu Kabupaten Tangerang, yang memiliki potensi besar dalam bidang pendidikan, kini memutuskan untuk mengadopsi beberapa praktik terbaik dari Kabupaten Klaten.
Tim Studi Tiru Kabupaten Tangerang disambut oleh Bapak Damijan, selaku Kepala Sub Bagian Umum dan Kepegawaian beserta tim Perpustakaan. Beliau menjelaskan tentang kondisi dan koleksi buku yang dimiliki dinas serta memaparkan beberapa program unggulan khususnya di Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Klaten.
Mulai dari Inovasi Bejanaku, Mbak Marsini, Jambu Carlin hingga bagaimana langkah Kabupaten Klaten bisa mendapat penghargaan Madya untuk Pusat Informasi Sahabat Anak (PISA) dari KemenPPA.
Studi tiru ini menjadi bukti konkret bahwa kerjasama antar-daerah dalam hal pengembangan pendidikan bisa memberikan manfaat yang nyata bagi masyarakat. Diharapkan, langkah-langkah ini akan membawa perubahan positif dalam literasi dan pendidikan di Kabupaten Klaten, serta memberikan contoh inspiratif bagi daerah-daerah lain di seluruh Indonesia.