Launching Inovasi Kanda Pusta Berindu

Launching Inovasi Kanda Pusta Berindu
Launching Inovasi Kanda Pusta Berindu
Launching Inovasi Kanda Pusta Berindu

Senin (20/6/2022) bertempat di Pendopo Pemerintah Kabupaten Klaten, Wakil Bupati Klaten meresmikan secara langsung penggunaan kartu tanda anggota perpustakaan berbasis nomor induk kependudukan (Kanda Pusta Berindu). Klaten merupakan Kabupaten pertama di Jawa Tengah yang sudah menerapkan program SAKTI (Satu Kartu Terintegrasi) dari Perpustakaan Nasional.

Peresmian ini dihadiri oleh Plt. Kepala Pusat Jasa Informasi Perpustakaan dan Pengelolaan Naskah Nusantara (Pujasintara) yang bernama Ibu Yuliatry Bunga, S.IPI. Serta dihadiri oleh Wakil Bupati, Staff Ahli, Asisten Bupati, Kepala OPD Kabupaten Klaten, BUMD, Camat, dan tamu undangan lainnya.

Tujuan dari kartu tanda anggota perpustakaan berbasis NIK adalah pengintegrasian data anggota perpustakaan, sehingga anggota perpustakaan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Klaten otomatis akan menjadi anggota Perpustakaan Nasional. Memberikan perluasan akses peminjaman koleksi pada Perpustakaan Nasional. Serta bertujuan untuk mendekatkan bahan pustaka untuk masyarakat Indonesia dengan cara meningkatkan pelayanan perpustakaan, memberikan kemudahan masyarakat dalam pemanfaatan layanan perpustakaan yang dapat mengakses koleksi baik di Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Klaten maupun di Perpustakaan Nasional.

Dalam peresmian ini juga dilanjutkan penyerahan secara simbolis kartu anggota perpustakaan berbasis NIK kepada Wakil Bupati Klaten.

Dengan adanya Kanda Pusta Berindu ini diharapkan nantinya dapat bermanfaat dan meningkatkan tingkat literasi masyarakat Kabupaten Klaten.

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0