Sosialisasi Kearsipan di SMK N 3 Klaten

Sosialisasi Kearsipan di SMK N 3 Klaten
Sosialisasi Kearsipan di SMK N 3 Klaten
Sosialisasi Kearsipan di SMK N 3 Klaten
Sosialisasi Kearsipan di SMK N 3 Klaten

Dalam rangka mendukung sadar tertib arsip, Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Klaten diundang sebagai narasumber kegiatan Sosialisasi tentang Kearsipan di SMK N 3 Klaten. Kegiatan ini dilaksanakan secara luring pada hari Kamis tanggal 19 Januari 2023, bertempat di Aula SMK 3 Klaten. Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan, Bapak Syahruna hadir secara langsung sebagai narasumber utama yang mana kegiatan ini dihadiri oleh Guru-guru dan pegawai SMK N 3 Klaten. 

Sosialisasi ini merupakan kegiatan yang diharapkan mampu menginspirasi dan memotivasi dalam kesadaran tentang arsip. Dalam menyikapi situasi perubahan sekarang ini, sadar tentang arsip ini harus tetap tumbuh dan berkembang di kalangan generasi bangsa, terlebih generasi milenial yang harus punya visi dan misi  yang maju, sehingga harus melibatkan orang-orang yang kreatif.

Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Klaten diundang sebagai narasumber dalam kegiatan Workshop untuk meningkatkan kompetensi tenaga kependidikan SMK N 3 Klaten terkait administrasi terutama pelayanan administrasi terhadap siswa/i nya. Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Kamis tanggal 19 Januari 2023, bertempat di ruang sidang SMK Negeri 3 Klaten. Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan, Bapak Syahruna hadir secara langsung sebagai narasumber utama yang didampingi oleh kepala bidang kearsipan. Peserta dalam kegiatan ini adalah tenaga kependidikan SMK N 3 Klaten.

Acara tersebut di buka oleh perwakilan tenaga kependidikan dari SMK N 3 Klaten yang kemudian dilanjut acara inti yang di sampaikan oleh bapak kepala Dinas perpustakaan dan kearsipan kabupaten klaten dengan materi digitalisasi dalam administrasi dan disambung oleh bapak kepala bidang kearsipan dengan materi pelayanan administrasi. Harapan dari adanya kegiatan ini agar pengelolaan administrasi sekolah dan pengelola administrasi sekolah mengupdate perkembangan administrasi masa kini yang kemudian dapat diterapkan di SMK N 3 Klaten.

What's Your Reaction?

like
1
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0