Layanan Mbak Marsini 23 Juli 2024

Layanan Mbak Marsini 23 Juli 2024
Layanan Mbak Marsini 23 Juli 2024
Layanan Mbak Marsini 23 Juli 2024
Layanan Mbak Marsini 23 Juli 2024
Layanan Mbak Marsini 23 Juli 2024

Selasa, 23 Juli 2024 Layanan Mbak Marsini atau Mobil Buku Anak Keliling Mari Datang Kesini melakukan kunjungan ke dua lokasi sekolah. Mobil perpustakaan yang penuh dengan berbagai koleksi buku menarik ini mendatangi SDN 1 Kadilanggon di Kecamatan Wedi dan SDN 2 Bandungan di Kecamatan Jatinom.

Para siswa SDN 1 Kadilanggon yang telah menantikan kehadiran mobil buku perpustakaan tersebut dengan antusias menyambut kedatangannya. Mereka dengan semangat memilih dan membaca buku-buku yang disediakan. Kegiatan ini diharapkan dapat menumbuhkan kecintaan terhadap membaca sejak dini di kalangan siswa.

Di SDN 2 Bandungan antusiasme siswa tak kalah besar, mereka tampak bersemangat dan berbondong-bondong menuju mobil perpustakaan untuk memilih buku yang mereka sukai. Kepala sekolah SDN 2 Bandungan mengapresiasi program ini dan berharap kunjungan mobil perpustakaan dapat dilakukan secara rutin untuk menambah wawasan dan pengetahuan siswa.

"Mbak Marsini" atau Mobil Buku Anak Keliling Mari Datang Kesini adalah layanan inovasi Perpustakaan Keliling dari Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Klaten berbasis atas permohonan masyarakat, desa maupun sekolah. Cukup dengan mengirim permohonan via whatsapp, lalu akan direspon oleh petugas kemudian dijadwalkan untuk layanan "Mbak Marsini" ke lokasi.

Kegiatan ini mendapat sambutan positif dari berbagai pihak, baik dari kalangan sekolah, orang tua, maupun masyarakat sekitar. Mereka berharap program serupa dapat terus berlanjut dan menjangkau lebih banyak sekolah di Kabupaten Klaten.

Dengan adanya kunjungan Layanan Mbak Marsini ini, diharapkan semangat literasi di kalangan siswa sekolah dasar semakin meningkat, serta dapat membentuk generasi muda yang gemar membaca dan memiliki wawasan luas.

What's Your Reaction?

like
0
dislike
0
love
0
funny
0
angry
0
sad
0
wow
0